7 Gadget yang Bikin Kamu Jadi Anak Kekinian

Panggung Berita - Jaman sekarang anak-anak,
remaja sampai dewasa pun tak terpisahkan dengan berselfie ria. Dimana pun,
kapan pun dan apa saja acaranya pasti ada sesi foto-foto bersama dengan pacar
ataupun teman terdekat.
Saat ini banyak sekali gadget yang bermunculan yang membuat momen foto-foto kamu menjadi lebih menyenangkan dan komplit. Tentunya jika ingin fotomu lebih sempurna, barang-barang yang digunakan juga harus lengkap serta ikut dengan perkembangannya. Berikut ini Panggung Berita telah merangkum apa saja gadget yang bisa kamu gunakan agar hasil fotomu semakin keren:
1. Drone
Saat ini salah satu gadget yang kekinian adalah drone. Kameranya berbentuk mirip dengan helikopter kecil yang dapat diterbangkan, lalu drone akan dikemudikan dengan remote control. Kamu yang punya drone ini dapat menangkap momenmu dari ketinggian. Tentu alat canggih ini sangat cocok bagi kamu yang sedang bermain atau berlibur di outdoor, ditambah lagi jika sekelilingmu banyak sekali pemandangan indah untuk sejenak melepaskan penatmu.
2. GoPro
Untuk kamera berukuran kecil ini sangatlah cocok jika kamu gunakan di outdoor. Bentuknya begitu mungil membuat GoPro sangat simple untuk ditaruh di saku dan tidak merepotkan bila dibawa kemana saja. Tidak jarang, para petualang yang cinta dengan alam membawa kamera ini ketika berkemah atau hiking. Kamera GoPro ini juga memiliki hasil gambar yang jernih jika kamu ambil di dalam air. GoPro ini memang seringkali dipakai ketika seseorang berolahraga air ataupun menyelam. Kamera ini perlu kamu bawa ketika kamu berkunjung ke pantai.
3. Kamera SLR
Untuk kamera SLR sebenarnya sudah sejak lama orang menggunakannya untuk berfoto. Tetapi kamera ini tidak ketinggalan jaman untuk dibawa berfoto saat ini karena sebagian orang masih menggunakannya. Kualitas dan ketajaman dari hasil kamera ini tidak dapat diragukan lagi. Tidak hanya itu, kamera ini juga dapat menangkap momen dari kejauhan dengan kualitas gambar yang tetap jelas serta gambar yang tidak pecah. Kamera ini cocok digunakan bagi kalian yang suka berfoto ala model ataupun untuk foto OOTD.
4. Lensa fish eye
Lensa tambahan ini bisa kamu gunakan di smartphone kamu. Jika kamu berfoto menggunakan lensa fish eye ini, hasil fotomu akan terlihat cembung mirip dengan mata ikan. Jadi kalian akan mendapatkan hasil foto yang unik tanpa ada pengeditan foto terlebih dulu.
5. Tongsis (Tongkat Narsis)
Tongsis ini wajib dimiliki jika kalian senang berfoto rame-ram. Karena tongsis ini sangat berguna membantumu dalam menjangkau background fotomu yang luas, sehingga seluruh teman dapat ikut berfoto. Jadi merskipun kamu rame-rame, kamu tetap bisa mengabadikan momen bersama.
6. Underwater Case
Untuk underwater case ini sangat berguna bagi kamu yang ingin berfoto di dalam air. Nah untuk kamu yang belum memiliki GoPro, kamu bisa berfoto di dalam air menggunakan underwater case ini. Underwater case ini yang akan menjadi pelindung smartphonemu, sehingga aman meskipun digunakan ketika menyelam dan berenang.
7. Lazy pod
Alat ini hampir mirip tongsis tapi untuk lazy pod dapat dibengkokkan. Jadi kamu dapat dengan mudah memutar kameramu ke arah mana saja yang kamu mau baik itu ke belakang, depan ataupun bawah. Kamu pun semakin nyaman dan mudah dalam mengabadikan momen terbaikmu.
Jika kamu memiliki gadget-gadget tersebut, kamu bisa membawa ketika berkumpul dengan keluarga ataupun temanmu. Bagaimana menurut Sahabat Panggung Berita?
Baca Juga:
>> Pernah Terpikir Makan Ulat Sagu yang Masih Hidup di Papua? Ini Rasanya!
>> Tips Untuk Mencegah Penipuan SMS yang Mengatasnamakan Operator