Jaga kesehatan dengan 6 buah ini!

Panggung Berita - Pepatah ada yang mengatakan “Lebih baik mencegah daripada mengobati”. Sepertinya peribahasa ini sangatlah cocok bila diterapkan dalam kehidupan saat ini. Pasalnya, saat ini mulai banyak sekali penyakit yang tentu harus kita hindari. Salah satu cara agar kita terhindar dari segala sakit penyakit adalah mengkonsumsi asupan yang bergizi dan menyehatkan bagi tubuh kita. Pola makanan sehat perlu diperhatikan sejak dini untuk menghindari segala penyakit yang tidak kita inginkan. Tidak lupa, di dalam tubuh yang sehat juga terdapat jiwa yang sehat. Oleh karena itu, kita juga harus menjauhi stress.
Berikut ini ada enam macam buah yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh kita, enam buah-buahan ini juga mudah sekali didapatkan, seperti:
1. Jeruk, buah ini penuh dengan vitamin C yang akan sangat berguna dalam menjaga kekebalan tubuh kita ini. Buah jeruk juga mampu menghilangkan sumbatan yang ada di tenggorokan, rongga hidung kita, bahkan paru-paru, sampai dengan perut kita. Kita dapat meminum sari dari buah yang satu ini lalu segera campurkan dengan madu yang sangat bermanfaat dalam penyembuhan radang tenggorokan maupun sakit amandel. Untuk kalian yang memiliki gangguan lambung, buah ini juga dapat dikonsumsi karena rasanya yang tidak terlalu asam. Buah jeruk ini juga dapat langsung dimakan atau diolah menjadi jus yang berguna dalam mengurangi infeksi,serta mengurangi risiko terkena serangan stroke dan serangan jantung bahkan mampu menyembuhkan demam maupun flu.
2. Apel, apel juga mempunyai kandungan yang sangat baik untuk kesehatan. Salah satu kandungan yang terkandung dalam buah apel ini adalah kandungan zat pektin yang dapat menurunkan kadar kolesterol. Selain itu, apel ini bisa diolah menjadi jus yang berkhasiat dalam membersihkan racun-racun yang terdapat di dalam usus, mencegah kanker gula darah serta mengurangi nafsu makan kita, sehingga buah ini baik bagi mereka yang sedang melakukan diet.
3. Kurma, buah yang sering kita temui menjelang puasa ini memang cukup sulit ditemukan di negara kita. Kurma ini mempunyai banyak sekali kandungan energi, sehingga sangat tepat bagi kita mengkonsumsinya menjadi makanan cemilan ketika sedang bersantai. Dengan mengkonsumsi kurma sebanyak tiga buah, maka kita dapat memulihkan stamina yang telah terbuang karena aktivitas kita sehari-hari. Buah kurma ini dapat membantu dalam memulihkan luka. Tetapi karena kandungan gula dari buah ini cukup tinggi, maka penderita diabetes harus mengkonsumsi buah ini secara bijak
.
4. Belimbing, buah ini jika dicampur madu maka akan mencegah serta mampu mengatasi sakit kencing batu. Dengan mengkonsumsi buah ini dan menelan dengan perlahan, maka mampu mengatasi juga mencegah infeksi di mulut maupun tenggorokan. Belimbing memiliki cukup banyak khasiat seperti untuk mencegah sariawan bahkan menurunkan tekanan darah bagi penderita hipertensi.
5. Semangka, buah ini juga baik bagi penderita hipertensi untuk menurunkan tekanan darahnya. Khasiat yang ada dalam buah ini juga cukup banyak, seperti untuk menghilangkan encok serta memperbaiki kandungan darah yang ada di dalam tubuh kita.
6. Kelengkeng, meskipun buah ini memiliki ukuran yang kecil, tapi manfaat dari buah ini juga baik bagi kesehatan. Buah ini mengandung vitamin A dan vitamin B, protein dan sukrosa yang berguna untuk mencegah pemutihan dini dan menambahkan nafsu makan. Tetapi jangan sampai terlalu banyak dalam mengkonsumsi buah kelengkeng karena dapat membuat tubuh menjadi panas karena energi yang berlebihan.